11 Rekomendasi Makanan Kucing Anggora yang Bagus (2024)

Banyak pemilik kucing ingin mempunyai kucing anggora yang cantik, dan berbulu halus. Entah hanya sekedar untuk hobi ataupun untuk narsis di Instagram. Tapi, tahukah kamu, untuk memiliki kucing anggora yang cantik, kamu tidak boleh memberikan makanan secara asal? Hanya makanan bernutrisi tinggi yang dapat membuat kucing anggora tampil menawan. Pada artikel ini, saya akan membahas 11 rekomendasi makanan kucing anggora terbaik tahun 2020. Makanan kucing yang saya ulas mulai dari Royal Canin, Felibite sampai Frieskies. Ingin tahu lebih detail? Baca sampai selesai ya!

1. Royal Canin Mother & Babycat

Royal Canin Mother & Babycat termasuk makanan kucing anggora berbentuk kering. Makanan ini pas untuk kucing anggora kamu yang sedang proses menyapih atau untuk kucing anggora usia 1-4 bulan. Kenapa cocok untuk anak kucing anggora?

Ini karena Royal Canin Mother & Babycat diperkaya dengan nutrisi yang mampu merangsang kekebalan alami pada anak kucing anggora. Seperti yang kamu tahu, bahwa sistem pencernaan anak kucing, terutama yang masih disapih, belumlah sekuat kucing dewasa. Hal tersebut tentu berpengaruh pada sistem kekebalan tubuhnya.

Lalu, apa hubungan pencernaan dengan kekebalan tubuh? Jika sistem pencernaan tidak bekerja dengan baik, maka nutrisi yang terserap juga semakin sedikit. Akibatnya, kekebalan tubuh akan terganggu dan anak kucing anggora cepat sakit.

Untuk mengatasi hal tersebut, Royal Canin Mother & Babycat dilengkapi dengan nutrisi komplit. Beberapa diantaranya adalah prebiotic, asam lemak omega-3, antioksidan, vitamin C dan E, lutein dan taurin. Dengan nutrisi tersebut, Royal Canin jenis ini bisa juga diberikan untuk induk kucing agar tetap sehat.

Selain itu, agar anak kucing anggora mudah memakannya, Royal Canin Mother & Babycat dibuat dengan tekstur kibble lunak. Ukurannya yang kecil akan memudahkan anak kucing untuk memakan dan menelannya. Dan, makanan kucing ini memiliki teksture yang lunak. Dengan demikian, Royal Canini Mother & Babycat memiliki beberapa keunggulan tambahan, seperti:

  1. Kucing anggora akan lebih mudah mengunyah dan menelan makanan.
  2. Royal Canin memiliki nutrisi yang mudah terserap oleh tubuh.
  3. Royal Canin sangat mudah untuk dicerna dan tidak mengganggu sistem pencernaan kucing.

Bagaimana harganya? Cukup mahal sih! Karena untuk 400 gr, makanan ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 50 ribu. Akan tetapi, bagi pemilik kucing anggora yang ingin mengejar kualitas, harga tersebut sangat worth it!

2. Equilibro

Jika kamu ingin mengatasi masalah hairball pada kucing anggora, makanan kucing kering Equilibrio bisa jadi pilihan. Makanan yang diproduksi di Brazil ini sudah banyak beredar di Indonesia. Jadi, kamu tidak perlu khawatir ya kalau ingin mencarinya.

Ada 2 jenis Equilibrio untuk kucing, yaitu:

  1. Equilibrio Adult Cats Hairball yang khusus untuk kucing dewasa dan mengatasi
  2. Equilibrio Kitten untuk anak kucing sehingga bulunya lebat, panjang dan tidak menggumpal.

Makanan kucing ini mengandung berbagai macam nutrisi yang dapat mempercepat penggemukan kucing. Kandungan nutrisi dari Equilibrio Adult Cats Hairball, yaitu 35% protein, 20% lemak, omega-3 dan omega-6. Ditambah dengan ekstrak tumbuhan yucca schidigera yang membantu meminimalisir bau kotoran.

Equilibrio Kitten juga dilengkapi dengan komposisi seperti hati unggas, minyak ikan, inulin, vitamin premix, ekstrak yucca schidigera. Dengan begitu, bulu kucing anggora kamu akan terlihat lebih lembut dan panjang.

Bagaimana untuk tekstur? Equilibrio termasuk makanan kering yang memiliki ukuran yang kecil dan tekstur renyah-empuk. Jadi, tak perlu khawatir jika kamu memberikan makanan ini pada anak kucing kamu ya.

Akan tetapi, harga makanan merek Equilibrio cenderung mahal. Harga di pasaran berkisar antara Rp130-150 ribu per 1,5 kg. Harga tersebut bisa berbeda tergantung dari tempat kamu membeli Equilibrio.

3. Whiskas Ocean Adult 1+

Jika kamu ingin membeli makanan kucing anggora yang mudah dicari, maka saya menyarankan Whiskas. Ada banyak pilihan produk Whiskas dengan harga terjangkau yang bisa dipertimbangkan. Misalnya: Whiskas Ocean Adult 1+.

Makanan kucing ini termasuk dry food untuk kucing dewasa usia 1-6 tahun. Untuk mendukung kucing agar tetap aktif dan sehat, Whiskas Ocean Adult 1+ ini memiliki nutrisi yang lengkap. Beberapa kandungan nutrisi yang saya ketahui adalah:

  1. Omega-3, omega-6, zinc yang bagus untuk menyehatkan bulu dan kulit kucing.
  2. Taurin dan vitamin A untuk menjaga penglihatan kucing.
  3. Antioksidan (vitamin E dan selenium) untuk menjaga kekebalan tubuh.
  4. Protein agar kucing tetap aktif.

Dengan kandungan vitamin dan mineral yang seimbang, kamu tidak perlu cemas dengan tumbuh kembang kucing. Apalagi untuk jenis kucing anggora, Whiskas Adult 1+ juga bisa membantu meminimalisir bulu rontok.

Untuk harganya, makanan kering ini cukup terjangkau. Kamu hanya perlu mengeluarkan dan sekitar Rp 57 ribu untuk 1,2 kg Whiskas Ocean Adult 1+.

4. Pro Plan Adult Sterilised/Wight Loss with Optirenal

Jika kamu sedang mencari makanan kucing anggora dewasa yang baru disteril ataupun kegemukan, saya menyarankan Pro Plan. Tepatnya jenis Adult Sterilised/Weight Loss with Optirenal.

Kenapa? Ada beberapa alasan kenapa saya merekomendasikannya, diantaranya adalah:

  1. Sudah terkenal dan populer di kalangan cat lovers. Karena hal tersebut, otomatis kualitas dari Pro Plan sudah terbukti bagus.
  2. Memiliki nutrisi seimbang yang bagus untuk mencegah obesitas pada kucing yang baru saja disteril. Beberapa nutrisinya adalah vitamin A, C dan E, omega-3 dan omega-6.
  3. Dilengkapi dengan formula optirenal untuk menjaga kesehatan ginjal.
  4. Memiliki kandungan 25% lemak yang lebih rendah. Dengan begitu, kamu akan bisa menurunkan berat badan kucing dengan baik.

Menariknya, Formula optirenal membuat saluran kencing kucing tetap dalam kondisi baik walaupun setelah disteril. Selain itu, Pro Plan jenis ini juga bisa untuk menurunkan berat badan lho. Jadi, kucing kamu akan semakin sehat dan langsing.

Untuk harga cukup mahal. Tapi sesuai dengan kandungan nutrisinya yang lengkap. Harga makanan kucing anggora Pro Plan sekitar Rp 92 ribu per 1 kg. Harga tersebut bisa berbeda ya di setiap toko. Jadi, cek dulu sebelum membeli.

5. Royal Canin Home Life Indoor 27

Sesuai dengan namanya, Royal Canin jenis ini cocok untuk kucing indoor seperti kucing anggora. Makanan kering ini memiliki nutrisi yang komplit. Dengan begitu, semua kebutuhan nutrisi dari kucing anggora milikmu akan terpenuhi. Apalagi, kucing kamu termasuk aktif di dalam ruangan. Pasti butuh nutrisi yang lengkap.

Salah satu nutrisi yang terkandung di Royal Canin Home Life Indoor 27 adalah mannan-oligosakarida serta antioksidan kompleks. Kandungan nutrisi tersebut membantu kucing tetap memiliki sistem kekebalan tubuh yang baik.

Keunggulan lain dari makanan kering Royal Canin untuk kucing indoor adalah:

  1. Mengurangi bau kotoran kucing sehingga kamu tetap nyaman walaupun kucing poop di tempat yang sudah disediakan.
  2. Membantu menjaga kesehatan gigi dan mulut.
  3. Kandungan lemak rendah yang memungkinkan kucing kamu tetap aktif dan berat badan tetap terjaga.
  4. Kandungan serat dan psyllium membantu mengatasi

Dengan manfaat yang lengkap tersebut, makanan ini dibanderol dengan harga Rp420.000 per 4 kg. Cukup mahal, bukan? Walaupun begitu, Royal Canin Home Life Indoor 27 tetap worth it untuk kamu beli. Saya jamin, kucing anggora kamu bakalan suka dan ketagihan. Hehe.

6. Royal Canin Veterinary Diet Recovery

Kalau kucing anggora kamu sedang dalam masa penyembuhan, misalnya cacingan, kamu bisa membeli Royal Canin Veterinary Diet Recovery. Makanan basah untuk kucing ini termasuk yang paling direkomendasikan, terutama untuk mempercepat penyembuhan.

Kenapa bagus? Selain dilengkapi dengan nutrisi yang tepat, kamu juga bisa menggunakan Royal Canin Recovery sebagai campuran obat. Dengan begitu, kamu dapat memberikan obat ke kucing anggora dengan lebih mudah. Alhasil, kucing anggora kamu bisa makan obat dan mendapatkan nutrisi dari makanan secara bersamaan.

Karena dikemas dengan kaleng, makanan ini bisa bertahan dalam waktu cukup lama. Namun, ketika kamu sudah membukanya, sesegera mungkin untuk dihabiskan. Dengan begitu, makanan si kucing kesayangan tidak akan basi dan tetap bernutrisi.

Bagaimana dengan teksturnya? Royal Canin Veterinary Diet Recovery memiliki tekstur seperti daging cincang dengan bau yang cukup menyengat. Tampilan dan bau yang cukup menyengat tersebut tentu akan membuat kucing menjadi tertarik untuk mengkonsumsinya.

Tentu hal tersebut akan sangat membantu untuk kucing yang sedang masuk masa penyembuhan. Kucing yang awalnya tidak nafsu makan, nanti akan menjadi lahap. Royal Canin Veterinary akan meningkatkan nafsu makan kucing dan mempercepat pemulihan.

Per kalengnya dengan berat 195 gr, produk makanan kucing ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 38 ribuan. Cukup murah untuk makanan kucing dengan kandungan nutrisi yang bagus untuk penyembuhan kucing.

7. Felibite Mother & Kitten

Kalau kamu mencari makanan kering untuk kucing anggora dewasa ataupun kitten, Felibite Mother & Kitten bisa jadi pilihan. Makanan kucing ini memiliki harga yang murah, sekitar Rp 36 ribu sehingga pas untuk kamu yang memiliki budget terbatas.

Felibite Mother & Kitten memiliki nutrisi yang lengkap. Beberapa diantaranya adalah susu, vitamin C, beta-glucan dan protein. Alhasil, kucing anggora kamu akan mendapatkan manfaat seperti berikut ini:

  1. Mendapatkan nutrisi maksimal terutama saat kehamilan.
  2. Membantu memelihara sistem imun tubuh sehingga meminimalisir terkena penyakit.
  3. Memaksimalkan pertumbuhan.
  4. Membantu menjaga kesehatan.
  5. Membantu mengurangi bau kotoran.

Untuk ukuran, kamu tidak perlu cemas. Felibite Mother & Kitten memiliki bentuk seperti donat dengan ukuran yang kecil. Apalagi dengan tekstur yang renyah dan mudah dikunyah, kitten akan sangat mudah memakannya. Jadi, kalau kamu ingin makanan untuk indukan kucing dan kitten dengan harga murah, Felibite bisa jadi solusi.

8. Hill’s Prescription Diet i/d Feline

Saya rekomendasikan Hill’s Prescription Diet i/d Feline untuk kamu yang memiliki kucing yang sedang terganggu pencernaannya. Kenapa? Karena makanan basah ini memiliki kandungan serat, vitamin B, serat, prebiotic, omega-3, omega-6 dan elektrolit.

Beberapa manfaat yang akan kamu dapatkan adalah:

  1. Mengatasi masalah gangguan pencernaan.
  2. Membantu meningkatkan enzim pencernaan.
  3. Membantu untuk diet.
  4. Mengatasi alergi makanan.
  5. Membantu memperkuat sistem pencernaan.
  6. Membantu memperbaiki kualitas tinja.
  7. Menurunkan resiko batu ginjal pada kucing.
  8. Membantu mempercepat proses penyembuhan setelah operasi.

Apakah Hill’s Prescription Diet bisa dikonsumsi kitten? Bisa. Kamu bisa memberikannya pada kitten. Dan kamu tidak perlu cemas. Hill’s Prescription Diet tidak akan mengganggu sistem pencernaan anakan anggora kesayanganmu.

Justru, karena kandungan nutrisi yang lengkap tersebut, sistem kekebalan kucing anggora semakin terjaga. Bahkan kucing kesayangan kamu juga bisa mendapatkan energi berlebih agar tetap aktif.

Berapa harganya? Harga Hill’s Prescription Diet i/d Feline per kaleng dengan berat 156 gr dibanderol dengan harga Rp 40 ribu. Cukup terjangkau, bukan?

9. Acis Cat Food

Makanan kering ini memiliki 2 pilihan rasa yaitu salmon dan tuna. Jadi, kamu bisa memberikan makanan kucing yang sesuai dengan selera kucing anggora milikmu.

Bagaimana dengan ukurannya? Makanan kering ini memiliki ukuran yang tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil. Karena itu, Acis Cat Food bisa dikonsumsi oleh semua jenis kucing.

Tapi, kamu tidak bisa memberikannya ke kitten. Lho kenapa? Ini karena Acis Cat Food memiliki jumlah protein yang tidak terlalu banyak. Jadi, makanan ini hanya cocok untuk kucing dewasa. Sedangkan, kitten perlu asupan gizi yang lebih tinggi, jadi disarankan tidak diberikan ke kitten.

Bagaimana dengan harganya? Cukup murah, yaitu sekitar Rp25.000-Rp35.000 per kg. Harga tersebut cukup terjangkau sesuai dengan kandungan gizi yang diberikan.

10. Vitakraf Liquid-Snack

Kalau kamu hanya ingin memberi kucing anggora snack, saya rekomendasikan Vitakraft Liquid-Snack untuk kamu. Sesuai namanya ya, snack ini berbentuk cairan. Umumnya, snack ini dijual dengan wadah sachet dan 1 sachet untuk sekali makan.

Apakah aman untuk diberikan? Aman kok karena tidak ada bahan pengawet, pewarna buatan dan perasa. Bahkan, snack ini memiliki kandungan kalori rendah jadi tidak perlu khawatir kalau kucing kamu obesitas. Dengan catatan ya, kamu memberikannya tidak terlalu berlebihan.

Salah satu keunggulan utamanya adalah aromanya yang kuat. Untuk kucing anggora yang memiliki penciuman tajam, aroma snack ini jelas akan menggugah selera makan.

Jika kamu ingin mencoba, kamu dapat memilih salah satu dari ke-4 varian rasa berikut ini: ayam, salmon, bebek dan sapi. Bagaimana dengan harganya? Untuk snack kucing usia minimal 3 bulan ini, 1 sachet dihargai sekitar Rp 8.000.

11. Friskies Seafood Sensation Cat Food

Makanan kucing jenis dry food ini bisa kamu berikan untuk kitten ataupun kucing anggora dewasa. Ada beberapa varian yang bisa dicoba yaitu iklan laut, udang, tuna, salmon, kepiting dan rumput laut.

Bagaimana dengan nutrisinya? Makanan dari Friskies ini memiliki kandungan nutrisi yang lengkap. Diantaranya adalah protein yang tinggi, omega-3, omega-6, antioksidan, kalsium. Karena hal tersebut, Friskies Seafood Sensation Cat Food ini memiliki manfaat seperti berikut:

  1. Meningkatkan kekuatan otot.
  2. Memelihara bulu dan kulit agar tetap sehat.
  3. Meningkatkan sistem imun sehingga tidak mudah sakit.
  4. Menjaga pertumbuhan tulang dan gigi.

Untuk harganya, kamu perlu menyiapkan budget lebih. Ini karena, Friskies Seafood Sensation Cat Food dibanderol dengan harga sekitar Rp53.000 per 1,5 kg.

Jadi, rekomendasi makanan kucing anggora mana yang terbaik?

Jika kamu bertanya mana yang lebih direkomendasikan, maka cek dulu kondisi kucing, kesukaan dan juga dana kamu ya. Ini karena masing-masing makanan kucing tersebut punya kandungan nutrisi tersendiri dan tentu dengan harga berbeda. Jadi, pilih sesuai dengan kebutuhan ya untuk mendapatkan makanan yang terbaik untuk anggora kesayangan.

Akhir kata, dari ke-11 rekomendasi makanan kucing anggora yang sudah saya bahas, makanan mana yang akan kamu coba lebih dahulu? Tulis pendapatmu di kolom komentar sekarang.

Baca lebih lanjut: 9 makanan penggemuk kucing yang bikin gendut dan bulu halus >>